statistik

Blogger Mobile

Powered By Blogger

Jumat, 29 Oktober 2010

SFC Di Anggap Tim Karbitan

Jujur jika ditanya siapa yang pertama kali marah jika ada yang mengatakan "Sriwijaya Tim Karbitan!!!) maka saya akan berdiri sambil mengangkat jari tengah seraya menyatakan protes keras kepada orang tersebut.

Miris rasanya membaca komentar-komentar miring diluar sana yang seakan-akan masih tidak setuju dengan apa yang telah didapat SFC dibeberapa musim terakhir. Tidak perlu saya ingatkan Sejarah terbentuknya SFC,anda bisa membacanya di artikel saya yang terdahulu.

memang SFC bukan tim yang mengawali langkahnya dari Divisi paling bawah di Indonesia,
namun harus anda ketahui pula kalau faktanya SFC juga tidak begitu saja terlahir di kompetisi paling atas di Indonesia.
Tahun 2005 SFC sempat mengalami masa-masa sulit ketika harus finish di urutan ke 9 Wilayah barat kemudian tahun selanjutnya SFC Naik keperingkat 6 wilayah barat.

Dari fase inilah SFC Mulai dikatakan Tim terbaik di Pulau Sumatera ketika memasuki musim 2007/2008 SFC Tampil sebagai Juara Liga dan Copa Indonesia(Piala Indonesia).
dan selanjutnya SFC Pun berubah menjadi tim Favorit setelah  berhasil mendatangkan Piala-Piala yang cukup bergengsi di kancah sepakbola dalam negeri.

Apakah tim ini yang anda katakan karbitan???
dari tim yang bisa dikatakan sulit dalam segi keuangan setelah terjadi opsi penjualan hak kepemilikan dapat berubah menjadi tim besar yang bisa membuat bangga masyarakat Sumatera Selatan,sekaligus membuka peluang bagi klub-klub asal Pulau Sumatera untuk berkarya.

Sebaiknya kita bisa merubah pola pikir kita selama ini,coba untuk tidak mencela tim lain dan juga mengingat kembali prestasi-prestasi tim anda.
upppss... dan yang paling penting adalah mencoba mengapresiasi akan prestasi-prestasi yang telah didapatkan oleh tim lain.toh semua demi kemajuan sepakbola dan suporter indonesia.

BRAVO Sepakbola Indonesia...
NO Rasiss... No Anarkis....