statistik

Blogger Mobile

Powered By Blogger

Selasa, 12 Juli 2011

5 Pemain Yang Paling Diburu Kas & Kayamba

Sriwijaya FC (SFC) sudah menentukan pelatih untuk musim 2011/2012. Fokus klub berjuluk Laskar Wong Kito ini selanjutnya adalah memburu pemain baru untuk memperkuat komposisi SFC mendatang.

Duet Pelatih SFC Kas Hartadi dan Keith Jerome ’Kayamba’ Gumbs melakukan koordinasi dalam perburuan pemain. Mereka akan merekomendasikan lima pemain baru kepada PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) selaku manajemen SFC. Para pemain yang masuk list buruan mereka,dua di antaranya striker asing.

Dua nama itu adalah Kenji Adachihara dan Alberto ’Beto’ Goncalves.Kenji musim lalu gagal menyelamatkan Bontang FC dari degradasi dan Beto,setengah musim membela Persijap Jepara. Tiga pemain buruan SFC lain adalah bek lokal,yaitu Hamka Hamzah, Zulkifli Sukur, dan Leonard Tupamahu.

Hamka adalah defender timnas Indonesia yang berkostum Persipura Jayapura, sedangkan dua nama lain adalah punggawa Arema FC Malang musim lalu. Rekomendasi pemain yang diincar duet arsitek suksesor Ivan Kolev ini menunjukkan kalau perbaikan lini depan dan belakang menjadi prioritas.

Untuk barisan gelandang,baik Kas maupun Kayamba puas dengan kinerja mayoritas pemain lama Laskar Wong Kito. ’’Sejak diberikan kepercayaan manajemen untuk melatih SFC, saya langsung berkoordinasi dengan Kayamba. Kami pun membahas siapa saja pemain yang akan menjadi incaran untuk melengkapi komposisi tim musim depan. Dari hasil evaluasi kami,akhirnya keluar lima nama itu,’’ kata Kas.

Terkait daftar pemain yang bakal diburu tersebut,Kas menyatakan bahwa rekomendasi sudah diberikan ke manajemen.Dalam rekomendasinya,plus dan minus pemain buruan sekaligus alasan memilih mereka juga dicantumkan. Untuk musim mendatang, SFC harus menambah kekuatan dengan menghadirkan sejumlah nama baru.

Sebab, Laskar Wong Kito telah mencoret sembilan pemain. ’’Sekarang yang paling kami butuhkan adalah striker yang haus gol untuk menemani Kayamba di depan. Selain itu, kami juga butuh bek untuk menggantikan posisi yang ditinggalkan oleh Diano (Claudiano Alves),’’ tutur Kas.

Direktur Teknik dan SDM PT SOM Hendri Zainuddin mengungkapkan,mereka sudah menerima rekomendasi dari kedua pelatih.Manajemen SFC pun siap bergerak untuk melakukan gerilya sekaligus negosiasi dengan para pemain buruan.